Pertemuan JULEHA dan BPBH tersebut juga menghasilkan sub pembahasan yang dapat termuat untuk artikel atau berita di website JULEHA diantaranya terkait:
Peran Organisasi Juleha dalam meningkatkan produk pangan halal dengan Konsep Aman, Sehat, Utuh, Halal (ASUH)
Pengelolaan Kebersihan Lingkungan di RPH Penyembelihan Halal: Sanitasi, dan lainnya.
Agenda pertemuan pada Minggu 25 Februari membahas tentang pembekalan hukum bagi organisasi Juru Sembelih Halal (JULEHA). Pertemuan dihadiri oleh anggota dan pengurus JULEHA Kabupaten Jember dan Biro Pelayanan dan Bantuan Hukum (BPBH). Terdapat beberapa persoalan yang dikaji dari pertemuan tersebut diantaranya:
Pentingnya sertifikasi kompetensi juru sembelih halal untuk mendapatkan lisensi dan pengakuan secara legal menurut hukum.
Kajian hukum tentang tata cara penyembelihan halal
Kajian hukum tentang syarat hewan sembelih yang meliputi kesehatan hewan, umur, jenis, perawatan atau pemeliharaan hewan.